Apakah Buku Ini Pantas dibaca?

 
Assalamualaikum Wr. Wb.

Menyangkut masalah aliran ahmadiyah,
Saya telah membaca artikel menyangkut ahmadiyah di ISNET ini, dan telah
mengetahui adanya dua aliran dalam ahmadiyah. Yang saya ingin tanyakan 
adalah, di Indonesia sudah beredar lama buku yg berjudul Islamologi yg 
judul aslinya "The religion od Islam" karangan Maulana Muhamad Ali.

Seperti diketahui beliau adalah tokoh ahmadiyah Lahore. Apakah buku ini 
dapat/pantas dibaca untuk memperdalam agama kita, karena sepintas buku 
ini bagus untuk dibaca untuk memperluas wawasan kita. Sebagai Muslimin 
yang ingin memegang teguh kemurnian Islam tentu menginginkan belajar 
dan memperdalam islam tanpa ternodai oleh aliran-aliran yg menyimpang 
syariah.

Wassalam.


Jawaban:

Ass.Wr.Wb.

Referensi umat Islam itu adalah Al-Quran dan Al-Hadis (QH). Baca dan 
fahami dahulu keduanya itu sblm membaca/memahami kitab-kitab lainnya. 
Bukan berarti kita tdk boleh membaca, mempelajari dan memahami selain 
QH tetapi kita harus ingat bahwa kita tdk tahu kapan mati itu akan 
dtg. Mungkin setahun lagi, mungkin juga sebulan lagi, atau sehari 
lagi atau justru sebentar lagi. Karena itu dahulukanlah apa yg patut 
didahulukan. Cari dan kumpulkan yg bermanfaat bagi kita utk kehidupan 
setelah mati.

Seandainya saja anda telah membaca dan memahami kitab yg anda maksudkan
(selain QH) yg mungkin berisi sekian ratus kalimat, lalu bandingkan dgn
seandainya anda membaca dan memahami sekian ratus kalimat dari QH, mana 
yg lebih bermanfaat bagi anda setelah mati nanti.

Yg pasti adalah sulit bagi kita utk mengetahui penyimpangan syariah 
bila kita sendiri belum tahu syariah yg telah ditetapkan Allah dan 
dicontohkan Rosullulloh SAW yg semuanya itu tertuang didlm QH.

Demikian sementara yg dpt saya sampaikan, semoga dpt memberikan manfaat.
Maafkan salah kurangnya dan bila tdk berkenan.


Wass.Wr.Wb.
_________
SWH

0 komentar:

Posting Komentar

 free web counter Counter Powered by  RedCounter

About this blog

Semoga media ini bisa menambah timbangan amalku di akhirat kelak, Amiin Ya Rabbal 'alamiin. kirimkan kritik dan saran ke alamat penjagaquran@gmail.com

Buletin Jum'at

Fatwa Rasulullah

Doa dan Dzikir Rasululah SAW

Biografi Tokoh

1 day 1 ayat

Arsip Blog

Download


ShoutMix chat widget
The Republic of Indonesian Blogger | Garuda di Dadaku